AM Hendropriyono Minta Para Elit Berdamai
Mantan Kepala BIN AM Hendropriyono berharap kepada seluruh elit untuk berdamai, demi bangsa dan negara.
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Kepala BIN AM Hendropriyono berharap kepada seluruh elit untuk berdamai, demi bangsa dan negara.
"Demi negara bangsa kita, marilah para elit politik kita berdamai. Jangan saling menjatuhkan, dengan dalih rasa keadilan atau alasan-alasan palsu apapun, yang sejatinya hanya untuk kepentingan pribadi atau golongan saja," ujarnya dalam pesan singkat yang disampaikan kepada Tribunnews.com, Sabtu (24/1/2015).
"Dengan kehidupan yang damai dan realitas masyarakat yang stabil, mari kita tekadkan bersama, untuk menegakkan hukum yang merupakan kontrak sosial sejak kita merdeka pada tahun 1945," katanya lagi.
Menurutnya, oknum-oknum penghasut, yang senang memberi komentar-komentar negatif, yang dapat menurunkan marwah pemerintah serta juga para oknum penebar kebencian, yang dapat membuat rakyat semakin resah harus segera diseret ke pengadilan, untuk mencegah masyakat primordial terjerembab ke dalam chaos.
"Negara Pancasila kita sama sekali bukan tempat, unttk berkembangnya liberalisme liar. Semua bentuk dan jenis kebebasan harus ada batasnya, yaitu dalam bingkai keselamatan dan keamanan rakyat Indonesia," Hendropriyono mengingatkan.