Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Romo Benny : Polisi Itu Bukan Pelayan Kekuasaan

"Sebab kalau Polisi sudah main politik, maka semakin hari polisi jauh dari baik," kata Romo.

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Romo Benny : Polisi Itu Bukan Pelayan Kekuasaan
WARTA KOTA/HENRY LOPULALAN
Mantan Wakil Kepala Polri, Komisaris Jenderal (Purn) Oegroseno (kiri) dan rohaniawan Romo Benny Susetyo dalam diskusi bertajuk 100 Hari Jokowi - Mas Joko Berani Nggak yang digelar di Cheese Cake Factory, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (3/2/2015). Jokowi bukan hanya pembangunan ekonomi ataupun sarana prasarana tapi juga membangun HAM dan kemanusiaan. WARTA KOTA / HENRY LOPULALAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tokoh agama Romo Benny Susetyo melihat kasus-kasus yang terjadi sekarang ini membuat Indonesia terus belajar.

Utamanya menjadikan Polisi sebagai pelayan publik yang baik bukan melayani penguasa.

"Polisi itu pelayan masyarakat, bukan pelayan kekuasaan," ujarnya dalam diskusi 'Reformasi Kepolisian Satu Keharusan: Antara Kasus Begal dan Kriminalisasi Aktivis' di Sabang, Jakarta Pusat, ‎Senin (16/3/2015).

Seperti yang dicontohkan Alm. Jenderal Polisi (Purn.) Hoegeng Imam Santoso.

Sosoknya rela melepaskan jabatan kepala Polri ketika kepolisian ingin ditarik ke dalam kekuasaan.

"Sebab kalau Polisi sudah main politik, maka semakin hari polisi jauh dari baik," kata Romo.

Selain itu, kata Romo, Polisi sejatinya harus tegas, memiliki integritas, tidak memiliki konflik of interest dan menjaga jarak dengan para pemilik modal. Artinya polisi harus siap dengan penghasilan aslinya dan tak menerima suap.

Berita Rekomendasi

"Makanya waktu itu Hoegeng nolak semua faislitas yang diberikan," kata Romo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas