Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Isu Perombakan Menteri, NasDem Yakin Tak Bermasalah

Presiden Joko Widodo diisukan bakal merombak sejumlah menteri dalam Kabinet Kerja

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Sanusi
zoom-in Isu Perombakan Menteri, NasDem Yakin Tak Bermasalah
Imanuel Nicolas Manafe
Presiden Joko Widodo memantau stand pameran Inacraft di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (8/4/2015). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo diisukan bakal merombak sejumlah menteri dalam Kabinet Kerja. Bahkan pergantian menteri kabarnya sudah di depan mata.

"Kalau kami NasDem yakin menteri-menteri NasDem gak ada masalah. Lagian soal reshuffle kan itu hak prerogatif presiden," kata Ketua DPP NasDem Jhonny G Plate saat dihubungi, Rabu (15/4/2015).

Wakil Ketua Fraksi NasDem di DPR itu mengatakan, penilaian apakah kinerja menteri merupakan hak presiden. "Itu Presiden yang berhak melakukannya. Kalau kami sih siap, tak ada masalah kalau benar ada reshuffle itu," katanya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengaku terus memantau kerja menterinya.

"Kabinet itu selalu kita evaluasi setiap hari, setiap minggu, setiap bulan, terus dievaluasi," kata Jokowi mengonfirmasi isu soal evaluasi menteri yang semakin panas, saat berbincang dengan wartawan di Bandara Internasional Lombok, NTB, Kamis (9/4/2015) lalu.

Sayang Jokowi masih merahasiakan kapan hasil evaluasi kabinet tersebut diumumkan. "Nanti suatu saat akan kita umumkan," katanya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas