Istana Sedang Godok Nama-nama Calon Anggota Tim Pansel KPK
Pratikno mengatakan saat ini Presiden Joko Widodo sudah menerima banyak usulan terkait nama-nama calon anggota Tim Panitia Seleksi Komisioner KPK.
Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan saat ini Presiden Joko Widodo sudah menerima banyak usulan terkait nama-nama calon anggota Tim Panitia Seleksi Komisioner KPK.
"Persiden sudah menerima banyak usulan dari berbagai pihak. Nama-namanya ada puluhan," ujar Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (18/5/2015).
Beredar nama Pakar Hukum Tata Negara Margarito Kamis dan Romli Artasasmita yang diusulkan masuk ke dalam tim pansel. Namun Pratikno enggan memberikan pernyataan yang pasti terkait dua nama itu.
"Jadi ada banyak sekali nama yang masuk sekarang enggak hafal satu-satu," kata Pratikno.
Saat ini, Pratikno mengatakan pihaknya masih melakukan penggodokan terkait nama-nama yang diusulkan tersebut.
"Sekarang masih dalam tahap penggodokan dan Presiden akan memutuskan dan intinya ini adalah bagian dari komitmen Presiden untuk pemberantasan korupsi, pencegahan korupsi melalui sinergi antarkelembagaan baik antara KPK, Kepolisian dan Kejaksaan," kata Pratikno.