Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Targetkan Menang 30 Persen di Pilkada

Partai berlambang bintang mercy itu setidaknya menargetkan menang di 30 persen daerah yang ada.

Editor: Johnson Simanjuntak

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen Partai Demokrat mengaku siap untuk berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah serentak yang akan digelar pada Desember 2015 mendatang.

Partai berlambang bintang mercy itu setidaknya menargetkan menang di 30 persen daerah yang ada.

"Target 30 persen adalah amanah kongres. Kami berharap bisa memenuhi target itu. Syukur-syukur bisa lebih," kata Hinca Pandjaitan di sela-sela Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat, di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Sabtu (4/7/2015).

Persiapan mengenai pilkada ini, kata Hinca, akan dibahas dalam rapimnas yang berlangsung selama dua hari itu.

Rapimnas yang diikuti dewan pimpinan daerah dan dewan pimpinan cabang Demokrat ini diharapkan bisa semakin memantapkan persiapan Demokrat.

"Proses penjaringan dari tingkat DPC, sudah sampai ke DPD dan dari DPD sudah diterima DPP sejak 4 hari yang lalu," kata Hinca.

Dia memastikan, Partai Demokrat memiliki komitmen untuk menghasilkan kepala daerah yang berkualitas. Untuk menunjang itu, faktor elektabiitas dan kapasitas kemampuan calon kepala daerah akan menjadi prioritas.

Berita Rekomendasi

"Partai ini dibuat untuk menjadikan kader yang elektabilitasnya dan kapasitasnya baik. Kemudian membuka putra/putri terbaik bangsa yang mau bergabung dengan Demokrat. Demokrat terbuka untuk siapa saja. Calon yang masuk partai ada yang dari partai ada yang dari nonpartai," katanya.

Hinca menambahkan, daerah yang menjadi lumbung suara Demokrat berada di seluruh wilayah Indonesia. Demokrat tidak akan fokus ke satu daerah saja dan mengabaikan daerah lainnya.

"Kantong-kantong Demokrat itu sebenarnya merata, mulai dari barat, Sumatera Utara, turun ke Kepulauan Riau, turun ke Riau, ke Bengkulu, Jambi, sampai Lampung. Baru pindah ke Jawa, ada Jawa Barat, Jawa Tengah sampai Jawa Timur. Pindah lagi ke timur sampai ke Papua," ucap Hinca.(Ihsanuddin)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas