Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri: Ada Beberapa Nama Calon Tersangka

Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti mengatakan, penyidik telah mengantongi sejumlah nama yang akan ditetapkan sebagai tersangka terkait Tolikara

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Kapolri: Ada Beberapa Nama Calon Tersangka
KOMPAS/ANTONY LEE
Bekas kios yang terbakar akibat kerusuhan di Kecamatan Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua, Senin (20/7/2015). Berbagai pemangku kepentingan di Karubaga menegaskan bahwa kendati konflik diawali penolakan salat id, tetapi konflik disebabkan faktor miskomunikasi. 

Tribunnews.com, Jakarta - Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti mengatakan, penyidik telah mengantongi sejumlah nama yang akan ditetapkan sebagai tersangka terkait insiden di Tolikara, Papua, pada Jumat (17/7/2015). Akan tetapi, Badrodin belum mau menyebutkan orang-orang yang dianggap terlibat dalam insiden tersebut.

"Betul, sudah ada beberapa nama calonnya (tersangka)," ujar Badrodin di Mabes Polri, Jakarta, Senin (20/7/2015).

Menurut Badrodin, para penyidik masih melengkapi alat bukti sebelum menetapkan tersangka.

"Yang pasti, kita kuatkan dulu alat buktinya. Nanti sajalah (diumumkan) kalau sudah kuat," ujar Badrodin.

Badrodin mengatakan, tersangka akan dijerat dengan beberapa pasal, antara lain perusakan fasilitas umum dan penodaan agama.

Insiden di Kabupaten Tolikara mengakibatkan puluhan bangunan kios dibakar, termasuk mushala. Saat itu, ada dua acara yang dilaksanakan berdekatan. Selain perayaan Lebaran yang ditandai dengan shalat Idul Fitri, juga ada pertemuan pemuka GIDI. (Fabian Januarius Kuwado)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas