Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Marshanda: Pak OC Kaligis Orang yang Kuat

Dukungan untuk kuasa hukum Otto Cornelis alias OC Kaligis terus berdatangan dari kalangan selebriti

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Marshanda: Pak OC Kaligis Orang yang Kuat
akun instagram marshanda
Marshanda, OC Kaligis dan Velove Vexia 

TRIBUNNEWS.COM JAKARTA - Dukungan untuk kuasa hukum Otto Cornelis alias OC Kaligis terus berdatangan dari kalangan selebriti, diantaranya yakni artis Marshanda.

Melalui akun instagram-nya, Marshanda menilai ayah dari Velove Vexia itu merupakan orang yang kuat menghadapi segala rintangan yang ada.

Ia juga memposting foto dirinya bersama OC Kaligis dan Velove pada akun instagram, serta menyertakan keterangan foto yang berisikan dukungan untuk pengacara kondang tersebut.

"Kita semua pernah jatuh. Ya, kita semua. Tapi mari ingat... Di antara semuanya, Pak OC adalah yang TERKUAT. Sepanjang hidupnya, ia menyiapkan diri untuk menghadapi rintangan ini. Ia sudah siap," tulis Marshanda pada keterangan foto di akun instagramnya.

Marshanda yang pernah dibantu OC Kaligis ketika menjalani proses perceraiannya dengan Ben Kasyafani ini menilai, OC Kaligis akan mampu menjalani semua rintangan hidupnya secara kuat dan sabar.

"Bahkan kata 'rintangan' terasa terlalu kecil di sini. Namun, tidak ada bencana yang terasa besar bagi orang yang memiliki hati yang besar, cinta yang besar, kepedulian yang besar, dan kekuatan yang tak terperi demi membangun dunia yang lebuh baik dan berkeadilan seperti yang dilakukan om OC," lanjut artis yang pernah membintangi sinetron 'Bidadari' tersebut,

OC Kaligis, sejak Selasa minggu lalu (14/7/2015)telah ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan suap kepada hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan, Sumatera Utara.

Berita Rekomendasi

Sejumlah keluarga serta kerabat pun belum bisa menemui pria berambut putih dan berkaca mata itu di ruang tahanan KPK, Jakarta.

Bahkan, sang anak, Velove tidak diperkenankan masuk untuk membesuk ayahnya yang mendekam di balik jeruji besi, untuk merayakan hari raya lebaran.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas