Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

5 Pesawat Hercules dan Casa Dikerahkan untuk Hujan Buatan

Dua unit pesawat Hercules, satu Casa-295, satu Casa 212 milik TNI dan satu Casa milik Kementerian Pertanian dikerahkan untuk proyek hujan buatan.

Penulis: Valdy Arief
Editor: Y Gustaman
zoom-in 5 Pesawat Hercules dan Casa Dikerahkan untuk Hujan Buatan
TRIBUN PEKANBARU/DAVID TOBING
modifikasi cuaca atau hujan buatan dengan menggunakan pesawat CASA 212-200 versi rian maker mogok kini di perbaiki di Lanud Roesmin Nurdin, Pekanbaru, Sabtu (7/3/2015). (TRIBUN PEKANBARU/DAVID TOBING) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Valdy Arief.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengantisipasi bencana kekeringan, pemerintah akan mengerahkan lima pesawat untuk membuat hujan buatan, menyusul kemarau panjang sampai akhir tahun.

"Kami akan siapkan dua unit pesawat Hercules, satu unit Casa-295, dan satu unit Casa 212 milik TNI serta satu unit Casa milik Kementerian Pertanian," ujar Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Syamsul Maarif di Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Senin (10/8/2015).

Sejumlah pesawat tersebut akan membuat hujan buatan pada daerah endemis kekeringan di antaranya di Sulawesi Selatan, Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.

Pembentukan hujan buatan tersebut akan dilakukan saat kekeringan mencapai puncaknya yang diperkirakan jatuh pada September dan Oktober tahun ini. BNPB akan berkoordinasi dengan TNI untuk merealisasikan program berbiaya Rp 200 miliar ini.

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, menyampaikan sebenarnya pihaknya telah mengantisipasi musibah kekeringan sejak awal tahun. Tindakan antipasi tersebut dilakukan melalui perbaikan irigasi dan pembagian pompa air di daerah pusat kekeringan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas