Pesawat Hilang Kontak, Manajemen Trigana Air Rapat Mendadak
"Seluruh pimpinan sedang rapat, mungkin selesai rapat baru diadakan jumpa pers," ujar seorang staf di kantor Trigana.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUN PONTIANAK/DESTRIADI YUNAS JUMASANI
Seorang penumpang perempuan pesawat Trigana Air dibopong keluar pesawat karena syok. Penerbangan Trigana Air tujuan Pangkalan Bun, transit via Ketapang akhirnya kembali ke Bandara Supadio Pontianak, Kubu Raya, Kalimantan Barat, Rabu (31/12/2014) pukul 09.42 WIB.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manajemen Trigana Air Service masih mengadakan rapat di kantor Trigana di Komplek Puri Sentra Niaga, Kalimalang, Jakarta Timur.
Rapat dadakan tersebut membahas pesawat Trigana Air Service yang hilang kontak di Papua, Minggu (16/8/2015) sore.
"Seluruh pimpinan sedang rapat, mungkin selesai rapat baru diadakan jumpa pers," ujar seorang staf di kantor Trigana.
Seperti diberitakan, pesawat Trigana Air Service PK YRN rute Jayapura-Oksibil hilang kontak sekitar pukul 15.00 WIT.
Pesawat take off dari Bandara Sentani pukul 14.22 WIT dan dijadwalkan mendarat di Oksibil pukul 15.04 WIT.
Pesawat berawak 5 orang itu mengangkut 49 penumpang. (Yog)
Berita Rekomendasi