Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bareskrim Jamin Penelusuran Calon Pimpinan KPK Bebas Kepentingan

Mabes Polri menjamin hasil penelusuran jejak rekam terhadap calon pimpinan KPK bebas dari kepentingan apapun dan siapapun.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Y Gustaman
zoom-in Bareskrim Jamin Penelusuran Calon Pimpinan KPK Bebas Kepentingan
Harian Warta Kota/henry lopulalan
SELEKSI PIMPINAN KPK - Salah seorang calon pimpinan KPK Alexander Marwata mengikuti Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) pada sesi wawancara di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Senin (24/8). Pansel KPK menggelar seleksi wawancara tahap akhir terhadap 19 calon pimpinan KPK yang akan berlangsung selama tiga hari hingga Rabu (26/8). Warta Kota/henry lopulalan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Badan Reserse Kriminal Polri, Komjen Budi Waseso, menjamin hasil penelusuran jejak rekam terhadap calon pimpinan KPK bebas dari kepentingan apapun dan siapapun.

"Saya yakin karena itu semua bersumber dari data dan fakta. Saya tidak pernah katanya atau asumsi, itu tidak ada," tegas Budi Waseso kepada wartawan di Jakarta, Jumat (28/8/2015).

Jenderal bintang tiga ini melanjutkan dari beberapa nama calon pimpinan KPK yang memiliki catatan kriminal dan dugaan pidana, seluruhnya berdasarkan bukti dan bukan mengada-ngada.

"Saya tidak bilang katanya, alat buktinya ada semua. Yang menurut orang katanya-katanya itu kan bisa saja orang tidak suka, fitnah, atau ada kepentingan pribadi, itu tidak boleh," beber dia.

Sebelumnya, Budi meminta Tim Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK supaya tidak mengabaikan hasil penelusuran rekam jejak calon pimpinan KPK.

Hasil penelusuran rekam jejak menjadi pertimbangan Tim Pansel Capim KPK untuk menjaring setiap peserta yang lolos untuk maju ke tahap selanjutnya. Apabila calon tersebut terpilih sebagai komisioner KPK, maka diharapkan bersih dari kasus.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas