PKS Targetkan Masuk Partai Papan Atas
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bertekad naik kelas pada Pemilu Legislatif 2019.
Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bertekad naik kelas pada Pemilu Legislatif 2019.
Mukernas ke-4 PKS memutuskan target pemenangan sebesar 12 persen dalam perolehan suara pemilu 2019
"PKS ingin naik kelas dari papan tengah dibawah 10 persen lalu jadi papan atas diatas 10 persen. Secara nasional 12 persen," kata Presiden PKS Sohibul Iman di Hotel Bumi Wiyata, Depok, Rabu (4/11/2015).
Cara yang dilakukan PKS dengan strategi pencalegan dini dua tahun sebelum pemilihan legislatif sudah dilakukan pencalegan. Hal itu dilakukan sehingga bisa berinteraksi dari awal serta merawat daerah pemilihan (dapil) sampai pemilu.
Kemudian, kata Sohibul, pihaknya juga memiliki program berkhidmat untuk rakyat. PKS akan membentuk pusat-pusat berkhidmat untuk menampung aspirasi masyarakat.
"Penetapan 12 persen dari Munas lalu, dari Majelis Syuro agar naik kelas jadi partai politik papan atas, didiskusikan seluruh wilayah, ketemu 12 persen," tuturnya.
Sohibul mengatakan pencapaian suara di berbagai wilayah Indonesia sangat beragam. PKS lalu menganalisa peta wilayah dan menemukan angka 12 persen. Angka tersebut dinilai Sohibul sangat realistis.
"Dengan konstelasi politik kedepan, 12 persen sangat realistis," katanya.