Partai Demokrat Pilih Pimpinan KPK yang Jago Penyidikan
calon tersebut juga harus pandai berkoordinasi dengan penegak hukum di institusi lain
Penulis: Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR dari Partai Demokrat, Erma Suryani memberikan sedikit 'bocoran' mengenai sosok Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) jilid empat yang akan dipilih partainya,Kamis (17/12/2015).
"Harus orang yang jago di soal penyidikan," ujarnya saat ditanyai capim jagoan partainya.
Selain itu, kata Erma, calon tersebut juga harus pandai berkoordinasi dengan penegak hukum di institusi lain. Memiliki integritas, kapasitas dan kredibilitas yang tinggi.
"Karena ini penegak hukum bukan LSM, bukan birokrasi, jadi orang ini harus punya kapasitas hukum yang kuat. Dia mitranya kepolisian dan kejaksaan. Kalau diajak ngobrol diajak kordinasi soal hukum Pimpinan KPK tidak mengerti kan repot kita yah," imbuhnya.