Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Waspadai Cuaca Buruk di Lintasa Merak-Bakauheni

Kondisi cuaca yang kerap berubah dengan cepat harus menjadi perhatian seluruh pihak.

Penulis: Hendra Gunawan
zoom-in Waspadai Cuaca Buruk di Lintasa Merak-Bakauheni
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Para pengguna jasa penyeberangan di lintasan Merak-Bakauheni harus tetap mewaspadai potensi terjadinya cuaca buruk yang diperkirakan terjadi hingga Januari-Februari, sehingga layanan berpotensi terganggu.

Kepala Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Cabang Merak Nafri mengatakan, kondisi cuaca yang kerap berubah dengan cepat harus menjadi perhatian seluruh pihak.

Ia mengaku, telah mendapat informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa dengan adanya badai taifun di Amerika, dan El nino Australia. Dampak hal ini sangat besar pada kemungkinan adanya pertemuan angin di Samudera Indonesia, yang dapat mengakibatkan terjadinya puting beliung.

"Tadi sudah tanyakan kembali, kondisi cuaca saat ini relatif baik, dengan kecepatan angin masih sekitar 15 knot," tutur Nafri, Rabu (30/12/2015).

Kementerian Perhubungan sebelumnya telah meminta Syahbandar menunda pemberian Surat Persetujuan Berlayar bagi kapal yang melaut dikarenakan kondisi cuaca ekstrim.

Dirjen Perhubungan Laut Kemenhub Bobby R. Mamahit menjelaskan instruksi kepada semua Syahbandar Utama, Kantor Pelabuhan Batam, Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) dituangkan dalam maklumat pelayaran yang dikeluarkan setiap lima hari sekali.

Saat cuaca ekstrem Syahbandar harus menunda SPB bagi perahu nelayan, kapal tongkang, kapal roli on roli of (Roro), kapal feri, dan kapal berkecepatan tinggi.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas