Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Wapres Imbau Djan Faridz dan Romy untuk Berdamai

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla meminta Konflik di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) harus segera diselesaikan.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Wapres Imbau Djan Faridz dan Romy untuk Berdamai
TRIBUNNEWS/TRIBUNNEWS/LENDY RAMADHAN
Wakil Presiden RI, Jusuf Kall 

Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nurmulia Rekso Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --- Wakil Presiden RI  Jusuf Kalla meminta Konflik di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) harus segera diselesaikan.

Kubu muktamar Jakarta dengan Ketua Umumnya, Djan Faridz, dengan kubu muktamar Surabaya dengan Ketua Umumnya Romahurmuziy harus segera berdamai.

"Harus rekonsiliasai," Kata Jusuf Kalla Kepada wartawan, di kantor Wakil Presiden, Jakarta Pusat, Jumat (8/1/2015),

Ia mengingatkan, bahwa menyelesaikan konflik internal di partai berlambang Ka'bah itu tidak bisa dilakukan hanya dengan mengacu keputusan Mahkamah Agung (MA), yang membatalkan Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) untuk kubu Romahurmuziy.

"Jangan lihat hukumnya saja, (PPP) harus rekonsiliasi," jelasnya.

Keputusan MA yang keluar pada Oktober lalu, selain membatalkan SK untuk kubu Romahurmuziy, MA juga memutuskan kepengurusan PPP dikembalikan ke muktamar Bandung.

Berita Rekomendasi

Muktamar tersebut memutuskan Suryadharma Ali (SDA) sebagai Ketua Umum. SDA, kini tengah mendekam di tahanan karena kasus korupsi.

Hingga saat ini masalah tersebut belum terpecahkan. Kemenkumham belum kembali mengeluarkan SK untuk partai berlambang Ka'bah itu.

Baik kubu Djan Faridz maupun kubu Romahurmuziy, sama-sama bersikukuh sebagai kubu yang sah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas