Polisi: Perekrutan Anggota Baru Gafatar Dilandasi Kasih Sayang dan Antikekerasan
Tidak hanya itu, mereka juga mengajarkan antikekerasan. Dan mereka ingin mencari peradaban baru
Penulis: Theresia Felisiani
![Polisi: Perekrutan Anggota Baru Gafatar Dilandasi Kasih Sayang dan Antikekerasan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/markas-gafatar_20160111_214802.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Anton Charliyan mengatakan Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) mengajarkan ajaran kasih sayang untuk mendapatkan para pengikut.
Tidak hanya itu, mereka juga mengajarkan antikekerasan. Dan mereka ingin mencari peradaban baru.
Menurut Anton, kasih sayang dan anti kekerasan itu merupakan. kedok untuk merekrut para anggota.
"Tata cara perekrutan Gafatar itu berdasarkan kasih sayang, antikekerasan. Mereka ingin mencari peradaban baru yang diridhai Allah. Mereka berkeyakinan menyatukan seluruh agama. Ini kedok, agama dipermudah, jadi orang yang tidak ingin repot, ajaran Gafatar itu sesuatu yang menarik," ujar Anton, Selasa (12/1/2016) di Mabes Polri, Jakarta.
Anton melanjutkan dalam ajarannya, para pengikut Gafatar tidak perlu melaksanakan salat asalkan melakukan perbuatan baik dan mementingkan kasih sayang.
Atas dasar itulah, kelompok Gafatar mengajak para pengikut mencari peradaban baru.
Jenderal bintang dua ini juga mengimbau masyarakat agar waspada terhadap kelompok tersebut serta para pengikutnya.
Karena nama kelompok ini kerap berubah.
"Namanya berubah-ubah, dulu sempat namanya Komat lalu jadi Gafatar," tambah Anton.
Untuk diketahui, Organisasi kemasyarakatan Gerakan Fajar Nusantara atau Gafatar saat ini ramai diperbincangkan, terlebih di wilayah DIY.
Pasalnya, belakangan organisasi yang disebut-sebut radikal ini menjadi dalang hilangnya beberapa warga DIY yang diduga direkrut menjadi pengikut.
Terlebih atas kasus hilangnya dr Rica Tri Handayani beserta anak balitanya sejak 30 Desember 2015 dan akhirnya pada Senin (11/1/2016) ditemukan di Pangkalan Bun, Kalimantan.
Diduga dr Rica hendak bergabung dengan Gafatar.