Banyak Peminat, Pameran Pesawat Hasil Karya BJ Habibie Diperpanjang Satu Jam
Pameran pesawat terbang yang dibuka sejak pukul 10.00 WIB, Sabtu (13/8/2016) terlihat dipadati ratusan pengunjung pada sore hari.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu galeri yang paling diminati pada ajang "Habibie Festival" di Monumen Nasional, Gambir, Jakarta Pusat adalah pameran Pesawat N250 yang merupakan karya asli dari BJ Habibie.
Pameran pesawat terbang yang dibuka sejak pukul 10.00 WIB, Sabtu (13/8/2016) terlihat dipadati ratusan pengunjung pada sore hari.
Baik orang tua maupun anak-anak dengan sabar mengantre masuk ke pesawat yang hanya dipamerkan bagian kokpitnya saja.
Rencananya pihak panitia hanya membuka pameran pesawat ini sampai pukul 17.00 WIB. Tapi karena ramainya peminat pameran dibuka lebih lama satu jam.
"Sekalian kami tutup pukul 18.00 WIB karena masih banyak yang ingin masuk," ujar panitia.
Para pengunjung pun mengungkapkan kegembiraannya bisa masuk ke dalam pesawat yang diarsiteki langsung mantan Presiden Republik Indonesia ketiga tersebut.
"Dalamnya bagus mas, katanya asli didatangkan dari Bandung (PT Dirgantara Indonesia). Harus sabar buat melihatnya, tapi puas begitu melihat interiornya.Bangga bisa melihat langsung karya beliau," ujar Yudi salah satu pengunjung.
Pesawat N250 buatan Habibie yang diberi nama Gatotkaca diproduksi pertama kali tanggal 10 Agustus 1995.
Psawat itu dipamerkan bersama replika kendaraan tempur lapis baja Anoa 315.
Habibie Festival sendiri dilaksanakan untuk memperingati Hari Teknologi Indonesia yang jatuh tanggal 10 Agustus kemarin.
Bagi anda yang penasaran dengan pesawat N250 hasil karya Habibie bisa mengunjungi Habibie Festival yang akan memasuki hari terakhir besok Minggu (14/8/2016).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.