Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menteri PUPR Target Bangun 11.400 Rusun Murah di 2017

Selain membangun perumahan dan rusun, ia juga menetapkan pengembangan kawasan permukiman sebagai program prioritas di tahun 2017.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Menteri PUPR Target Bangun 11.400 Rusun Murah di 2017
POSKOTANEWS
ILUSTRASI - Rumah susun karyawan Dinas Kebersihan di Cengkareng Barat 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Adiatmaputra Fajar Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sudah menyiapkan sejumlah program perumahan dan permukiman di 2017.

Fokus utamanya adalah membangun 11.400 unit rumah susun (Rusun) untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

"Diantaranya untuk penyelesaian Rusun Perkampungan Atlet di Kemayoran dan penyelesaian Rusun untuk MBR di Pasar Minggu, Pasar Rumput dan Pondok Kelapa," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di ruang rapat komisi V DPR RI, Jakarta, Selasa (6/9/2016).

Sementara untuk menurunkan backlog perumahan, Basuki menyatakan akan membangun 109.500 unit rumah swadaya dan 375.000 unitrumah umum (rumah tapak dan rusunami) melalui KPR FLPP.

"Kita juga akan membangun 1.900 unit rumah khusus dalam rangka penanganan paska bencana/konflik, maritim, daerah tertinggal dan perbatasan negara," kata Basuki.

Selain membangun perumahan dan rusun, ia juga menetapkan pengembangan kawasan permukiman sebagai program prioritas di tahun 2017.

Berita Rekomendasi

Di antaranya adalah penataan bangunan kawasan strategis di kawasan destinasi wisata seperti di Danau Toba, Mandalika, dan Borobudur.

"Selain itu ada juga kawasan Masjid Raya Padang, Monumen Kapsul Waktu Merauke, Menara Salib Wamena dan Sail Sabang," kata Basuki.

Basuki juga menjelaskan pada tahun 2017 juga masih akan melaksanakan tugas khusus untuk melakukan pembangunan Prasarana dan Sarana Gelora Bung Karno (GBK) dan Palembang untuk mendukung Asian Games XVIII.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas