Rapat Konsultasi dengan Pimpinan MPR, DPD Usul Penguatan Lembaga
Rapat konsultasi itu berlangsung secara tertutup sekitar 30 menit.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan MPR RI menggelar rapat konsultasi dengan kelompok DPD RI.
Rapat yang digelar di ruang rapat pimpinan MPR RI tersebut beragendakan menerima usulan mengenai pembahasan amandemen termasuk didalamnya wacana penguatan DPD.
Pada pertemuan tersebut, tampak Ketua MPR Zulkifli Hasan, Wakil Ketua Oesman Sapta Odang, EE Mangindaan, Hidayat Nur Wahid, dan Mahyudin.
Sementara dari pimpinan DPD terlihat Wakil Ketua GKR Hemas dan Farouk Muhammad serta anggota DPD lainnya.
Rapat konsultasi itu berlangsung secara tertutup sekitar 30 menit.
Seusai pertemuan, Zulkifli mengatakan bahwa kelompok DPD memberikan rekomendasi tertulis untuk dibahas lebih lanjut oleh pimpinan MPR.
"Masukan dari DPD ini akan kami pertimbangkan. Pembahasannya akan tetap dilakukan bersama seluruh fraksi dan kelompok DPD," kata Zulkifli, Selasa (27/9/2016).
Menurut Zulkifli, pimpinan DPD menyampaikan usul agar lembaga yang berisi para senator itu diberikan status yang terang dan jelas.
Menurutnya, semua masukan dari kelompok DPD diterima dan semua keputusan bergantung pada anggota MPR.
"Kami menampung semua masukan yang diajukan DPD. Kita tahu pimpinan itu speaker saja, keputusan ada di anggota," ujarnya.