Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Menkopolhukam: Semoga Tidak Kecolongan

Hal itu juga menjadi harapan dirinya agar tidak ada aksi-aksi teror yang meresahkan masyarakat pada 2 Desember mendatang.

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Menkopolhukam: Semoga Tidak Kecolongan
youtube

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Wiranto menyatakan bahwa pihak pengamanan sudah bekerja keras untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Hal itu juga menjadi harapan dirinya agar tidak ada aksi-aksi teror yang meresahkan masyarakat pada 2 Desember mendatang.

"Iya semoga kita tidak kecolongan. Aparat sudah berkerja keras untuk mengantisipasi hal ini," kata Wiranto di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Rabu (30/11/2016)

Demonstran, kata Wiranto, juga harus turut berperan aktif untuk melaporkan jika ada penyusup yang masuk ke dalam barisan dan membuat aksi semakin gaduh.

Dia menjelaskan, apa yang telah direncanakan oleh GNPF MUI dan Kapolri terkait dengan aksi tersebut, sudah sangat baik dan ada jaminan berlangsung secara damai.

Sehingga, tidak perlu ada perubahan rencana di tengah aksi yang diklaim akan menurunkan tiga juta orang tersebut.

"Apa yang telah disepakati itu sudah bagus, jangan sampai ini justru disusupi oleh pihak-pihak tertentu," kata Wiranto.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas