Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahfud MD : Mar'ie Sakit Radang Paru-Paru

Dokter yang menangani Mar'ie membisikan telinga alhmarhum bahwa Mahfud datang dan langsung tangannya bergerak

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Mahfud MD : Mar'ie Sakit Radang Paru-Paru
Tribunnews.com/Fitri Wulandari
Jenazah Mar'ie Muhammad saat dilayat oleh mantan Menteri ESDM RI Sudirman Said, di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD sempat menjenguk Mantan Menteri Keuangan Kabinet Pembangunan VI pada 1993, Mar'ie Muhammad saat perawatan di Rumah Sakit Otak.

"Katanya sakit radang paru-paru, terakhir saat saya nengok sudah tidak sadar empat hari," kata Mahfud di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (11/12/2016).

Saat dirinya menjenguk, kata Mahfud, dokter yang menangani Mar'ie membisikan telinga alhmarhum bahwa Mahfud datang dan langsung tangannya bergerak serta mengeluarkan air mata.

"Saya diam saja, kata dokter minta salaman, waduh itu banyak jarumnya, bagaimana salamannya. Tapi saya salami dan tangannya bergerak-gerak. Jdi bukan dia tidak sadar tapi tidak berdaya saja," tutur Mahfud.

Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai, almarhum mantan Mar'ie Muhammad sebagai orang yang bersih dari praktik korupsi.

"Kita kehilangan sosok yang dulu dikenal dengan Mr. Clean (bersih), " kata Jusuf Kalla.

Selama menjabat Menkeu, kata Jusuf Kalla, Mar'ie selalu mengabdi dengan sepenuh hati dan bekerja berdasarkan logika.

Berita Rekomendasi

"Kalau mengabidi dengan sepenuh hati, dengan cara yang baik dan bersih. Sehingga tidak melibatkan siapa-siapa karena dia sendiri bersih," ucap Jusuf Kalla.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas