Djarot Tegaskan Siap Berdebat Kapanpun
Apa yang akan disampaikan dan Ahok dalam debat terbuka tentu sudah memiliki bukti dalam pembangunan di Jakarta.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta akan menjalankan debat terbuka untuk yang kedua kalinya pada Jumat (27/1/2017).
Persiapan pun terus dilakukan oleh para kandidat cagub dan cawagub DKI Jakarta.
Calon wakil gubernur DKI Jakarta, Djarot Syaiful Hidayat mengaku siap menghadapi debat kedua pekan depan nanti.
Dirinya sumbar jika esok dilakukan debat pasangan nomor urut dua pun telah siap menghadapi pertanyaan dari moderator atupun kandidat lainnya.
"Jadi kalau tanya persiapan ya kami sudah siap, besok disuruh debat pun kami sudah siap," ujar Djarot di sela kampanyenya di kawasan Cengkareng, Jakarta, Sabtu (21/1/2017).
Djarot menuturkan, apa yang akan disampaikan oleh dirinya dan Ahok dalam debat terbuka tentu sudah memiliki bukti dalam pembangunan di Jakarta.
Menurutnya, sebagai petahana tentu mampu menunjukkan berbagai hasil pemmbangunan ataupun program di Jakarta.
"Ya jujur saja kami sudah melaksanakannya, kami sudah melakukannya. Soal apa saja yang sudah dilakukan, itu nanti kita sampaikan saat debat, iya dong kalau saya sampaikan sekarang nggak seru," tuturnya.