Sekjen PDI-P: Pertanyaan Debat Terkesan "Didesain" Pojokkan Ahok-Djarot
"Saya melihat bahwa memang pertanyaan ini di "desain" untuk memojokkan pasangan petahana," jelasnya saat ditemui di Hotel Bidakara.
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Malvyandie Haryadi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa pertanyaan yang dilontarkan dalam debat seperti di "Desain" untuk memojokkan pasangan petahana Ahok-Djarot.
"Saya melihat bahwa memang pertanyaan ini di "desain" untuk memojokkan pasangan petahana," jelasnya saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (12/4/2017)
Namun begitu, kata Hasto, hal tersebut justru menguntungkan pasangan calon yang diusung oleh partainya itu.
Pasalnya, Ahok-Djarot di mata Hasto, dapat memberikan jawaban terbaiknya meskipun disudutkan dari beberapa pertanyaan yang diberikan.
"Tapi Pak Ahok dan Pak Djarot mampu memberikan jawaban terbaiknya dan membalikkan keadaan dari pertanyaan itu. Ini luar biasa bagi saya," tambahnya.
Dirinya optimis bahwa masyarakat yang melihat debat terakhir Pilkada DKI Jakarta semakin mantap untuk memilih pasangan tersebut.