Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Masuk Rumah Novel Baswedan Kini Harus Izin KPK

Kediaman penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Bawesdan dijaga ketat petugas KPK dan kepolisian.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Masuk Rumah Novel Baswedan Kini Harus Izin KPK
TRIBUNNEWS/FAHDI FAHLEVI
Kediaman penyidik KPK Novel Baswedan di Jalan Deposito, Pegangsaan, Jakarta Utara, Jumat (14/4/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kediaman penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Bawesdan dijaga ketat petugas KPK dan kepolisian.

Surat izin dari KPK dan kepolisian pun mesti dikantongi bila ingin masuk kediaman Novel yang berada di Jalan Deposito, Pegangsaan, Jakarta, Jumat (14/4/2017).

"Tidak boleh ada wawancara, penyidik saja harus izin dulu ke kantor kalau mau masuk," ujar petugas KPK bernama Yudi Pramana kepada Tribun.

Menurut Yudi, anak dan istri Novel, Rina Emilda tidak ada di rumah. Namun dia tidak menyebutkan di mana keberadaan Rina dan anak-anaknya saat ini.

"Penghuni rumah tidak ada di rumah. Hanya ada pembantunya. Kemananya saya tidak tahu," tegas Yudi.

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan diserang dengan air keras jenis asam sulfat usai menunaikan salat subuh di Masjid Jami Al-Ihsan di dekat rumahnya di Jalan Deposito, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (11/4/2017).

Pelakunya dua orang berboncengan naik motor mengenakan jaket hitam dan helm.

Berita Rekomendasi

Saat ini Novel dirawat di sebuah rumah sakit Singapura untuk menjalankan perawatan pasca tindak penyiraman air keras ke mukanya.

Sebelumnya, Novel menjalani perawatan di RS Mata Aini di kawasan Menteng. Ia pun sempat dirawat intensif di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading sebelum dipindahkan ke RS Mata Aini.

Polisi menemukan sejumlah petunjuk dalam kasus penyerangan terhadap penyidik KPK, Novel Baswedan.

Kapolda Metro Jaya Irjen Mochamad Iriawan mengatakan pihaknya sudah mengantongi foto sosok mencurigakan yang diduga pelaku penyerangan terhadap Novel.

Dua minggu lalu beberapa orang yang sempat duduk di rumahnya Novel. Kami sudah punya fotonya," kata Iriawan di Jakarta Timur, Kamis (13/4/2017).

Iriawan mengatakan foto itu didapatkannya dari keluarga dan teman-teman Novel.

Kapolda juga sempat menanyakan kepada istri Novel, Rina Emilda. Rina diketahui menjual busana muslim.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas