Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Sekjen PDI Perjuangan Puji Pleidoi Ahok

PDI Perjuangan memuji nota pembelaan atau pleidoi yang dibacakan terdakwa penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sekjen PDI Perjuangan Puji Pleidoi Ahok
Wahyu Aji
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. 

TRIBUNNEWSCOM, JAKARTA - PDI Perjuangan memuji nota pembelaan atau pleidoi yang dibacakan terdakwa penodaan agama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto yang turut menghadiri sidang hari ini mengatakan pleidoi Ahok tersebut ditulis berdasarkan kesungguhan.

"Pleidoi Pak Ahok diucapkan dengan sungguh-sungguh, dengan penuh kesadaran sebagai Warga Negara Indonesia dimana setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama," kata Hasto di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta, Selasa (25/4/2017).

Baca: Ahok: Haruskah Dipaksakan Bahwa Saya Hina Golongan atau Agama?

Dalam pleidoinya, Ahok mengibaratkan dirinya seperti Ikan Nemo dalam film berjudul Finding Nemo.

Ahok mengatakan ada kesamaan dirinya dengan ikan kecil tersebut karena berani 'berenang' melawan arus.

Basuki melawan arus untuk kepentingan masyarakat agar masyarakat sejahtera.

Berita Rekomendasi

"Tentu saja beliau berhak menyampaikan seluruh perasaan, pemkiran-pemikiran tentang status beliau sebagai tersangka dan kemudian dalam konteks ini sebagai terdakwa untuk dapat menyamppaikan seluruh pembelaannnya dan ini diatur dalam undang-undang," tukas Hasto.

Sekadar informasi, Basuki jadi terdakwa kasus penoodaan agama Islama ternkiat pernyatanya yang menyinggung Surat Almaidah 51.

Basuki telah dituntut hukuman pidana penjara satu tahun dengan masa percobaan dua tahun.

Sidang putusan akan dibacakan pada 9 Mei 2017.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas