Polisi Bantah Istri Jenderal Polri yang Tampar Petugas Bandara Mengalami Gangguan Kesehatan
Hal ini ditegaskan Rikwanto menanggapi isu yang beredar di media sosial bahwa JW mengalami ganguan kesehatan.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Rikwanto mengatakan bahwa JW mengaku menyesal atas perbuatannya menampar petugas Aviation Security (Avsec), AM dan EW, di Bandara Sam Ratulangi Manado pada Rabu (5/7/2017) lalu.
Rikwanto mengatakan, ada keinginan JW menemui pihak Bandara untuk meminta maaf.
Hanya saja pertemuan kedua pihak belum bisa terlaksana.
"Rencananya begitu. Cuma, (masih) cari waktu yang pas, sambil melihat situasi yang di sana (pihak Bandara), yang di sana kan masih marah belum terima," kata Rikwanto saat ditemui usai Peringatan Hari Bhayangkara ke-71 digelar di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Senin (10/7/2017).
Baca: Polisi Berharap Kata Maaf dari Petugas Bandara yang Ditampar Istri Jenderal Polri
Rikwanto berharap kedua pihak dapat segera bertemu dan menyelesaikan kasus tersebut secara baik-baik.
JW meminta maaf, sementara EW dan AM bisa menerima permintaan maaf tersebut.
"Mudah-mudahan seiring berjalannya waktu mudah-mudahan (pertemuan kedua pihak) bisa tewujud," ucap Rikwanto.
"Kalau bisa selesaikan saja, itu kan tindak pidana ringan, kalaupun demikian korban sangat memegang peranan penting untuk menyelesaikan. Kami harapkan selesai," kata dia.
Rikwanto juga memastikan bahwa kondisi kejiwaan JW sehat.
Hal ini ditegaskan Rikwanto menanggapi isu yang beredar di media sosial bahwa JW mengalami ganguan kesehatan.
"Itu isu beredar saja, enggak benar itu," kata Rikwanto.
Namun demikian, Rikwanto membenarkan jika JW dalam keadaan kurang sehat saat diperiksa di Mapolda Metro Jaya pada Jumat (7/7/2017).
Menurut Rikwanto, kejadian di Bandara Sam Ratulangi itu membuat JW resah.
"Iya, dalam arti masih galau kan berpengaruh ke kesehatannya. Kami harapkan selesai lah," kata Rikwanto.
Penulis: Fachri Fachrudin
Berita ini tayang di Kompas.com dengan judul: Polri Sebut Penampar Petugas Ingin Bertemu Pihak Bandara, tetapi...