Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Zumi Zola Berharap Jambi Menjadi Embarkasi Haji

Gubernur Jambi Zumi Zola mendesak dibangun asrama haji untuk mewujudkan Jambi sebagai embarkasi haji, tak sekedar lokasi perantara.

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Y Gustaman
zoom-in Gubernur Zumi Zola Berharap Jambi Menjadi Embarkasi Haji
Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Aktivitas Bandara Sultan Thaha, Jambi, terlihat mulai ramai setelah proses revitalisasi selesai, Rabu (25/5/2016). Terminal Udara modern yang menjadi ikon baru Kota Jambi ini memiliki luas sekitar 12.000 meter persegi dan dapat menampung 1,6 juta penumpang per tahun. Warta Kota/angga bhagya nugraha 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Jambi Zumi Zola mendesak dibangun asrama haji untuk mewujudkan Jambi sebagai embarkasi haji, tak sekedar lokasi perantara.

Hal itu disampaikan Zumi usai mengikuti Rakornas VIII, Tim Pengendali Inflasi Daerah, Bank Indonesia di Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (27/7/2017).

"Saya sudah dorong Kakanwil setempat untuk segera bangun asrama haji supaya segera diproses, agar tidak menjadi proyek bermasalah. Saya sampaikan itu karena harapan masyarakat Jambi tinggi sekali untuk jadi embarkasi yang simpel kami harus punya asrma haji terlebih dahulu," ungkap Zumi.

Berita Rekomendasi

Zumi tengah melobi pemerintah pusat, terutama Kementerian Perhubungan untuk membangun fasilitas pendukung untuk menetapkan Jambi sebagai embarkasi haji.

Ia berharap adanya pembagian pendanaan antara pemda dan pemerintah pusat, terutama untuk memperpanjang runway di Bandara Sultan Thaha.

"Untuk menjadi embarkasi kan perlu fasilitas pendukung, kami saat ini tengah merencanakan perpanjangan runway di bandara," terang dia.

Rencananya, Zumi akan bertemu Menhub Budi Karya untuk membicarakan pembangunan infrastruktur terutama pelabuhan dan banda guna menunjang peningkatan ekonomi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas