139 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Saat Arus Mudik Libur Maulid Nabi 2017
Volume lalin yang menuju arah Cikampek di hari Jumat (1/12/2017) sebanyak 59 ribu kendaraan, turun 26% dibandingkan lalin normal sebanyak 11 persen.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNNEWS.COM, JAKARTA - Volume lalu lintas (lalin) pada arus mudik Libur Maulid Nabi Muhammad SAW akhir pekan ini, hingga Jumat (1/12/2017) kendaraan yang menuju arah Cikampek mencapai 139 ribu kendaraan atau turun 11% dari kondisi volume lalin normal sebesar 156.000 kendaraan.
Volume lalu lintas yang menuju arah Cikampek tercatat di hari Kamis (30/11/2017) sebanyak 79 ribu kendaraan, naik 6% dibandingkan lalin normal sebesar 74 ribu kendaraan.
Sedangkan volume lalin yang menuju arah Cikampek di hari Jumat (1/12/2017) sebanyak 59 ribu kendaraan, turun 26% dibandingkan lalin normal sebanyak 11 persen.
Pada hari Sabtu, (2/12) diprediksi akan terjadi peningkatan volume lalu lintas pada Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang kembali menuju Jakarta, 74 ribu kendaraan diprediksi akan melintas atau meningkat 14% dari volume lalu lintas normal sebesar 65 ribu kendaraan.
Baca: Delapan Trik Ampuh Buat Atasi Kamu yang Sering Dehidrasi
Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan layak operasi.
Untuk memastikan kelancaran perjalanan, Jasa Marga juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo dan melakukan top up uang elektronik sebelum memasuki jalan tol.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.