Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Forum DPD I Golkar Minta Munaslub Digelar 16-17 Desember

Forum Silaturahmi DPD I Partai Golkar meminta pengurus DPP untuk menggelar Munaslub pada pertengahan bulan ini.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Forum DPD I Golkar Minta Munaslub Digelar 16-17 Desember
TRIBUN/HO
Ketua DPD I Partai Golkar Dedi Mulyadi bersama DPD II Golkar se-Jawa Barat melakukan rapat konsolidasi membahas masa depan Partai Golkar di?Plaza Hotel, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (4/12/2017). Hasil rapat konsolidasi tersebut menyatakan bahwa bahwa Partai Golkar Jawa Barat menuntut pelaksanaan Munaslub selambat-lambatnya pada 17 Desember 2017, dan mendukung Airlangga Hartarto sebagai calon Ketua Umum Partai Golkar yag baru. TRIBUNNEWS/HO 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Forum Silaturahmi DPD I Partai Golkar meminta pengurus DPP untuk menggelar Munaslub pada pertengahan bulan ini.

"Kita kan, aspirasi kita 16-17 Desember," ujar Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat, Dedi Mulyadi, kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Jln Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Rabu (6/12/2017).

Dedi menegaskan bahwa pelaksanaan Munaslub tidak boleh melewati waktu tersebut.

Mengingat sebentar lagi akan dilaksanakan tahapan Pilkada 2018.

Baca: Sumarsono Ingatkan Anies-Sandi Soal Pengadaan Lahan

"Januari udah masuk tahapan pilkada. Kita kan pendaftarannya 7-9 (Januari). Kan harus ada kepastian karena menyangkut nasib banyak orang," tegas Dedi.

Dedi optimis pengurus DPP Partai Golkar yang dipimpin oleh Plt Ketua Umum Idrus Marham akan melaksanakan rekomendasi dari Forum Silaturahmi DPD I.

Berita Rekomendasi

Baca: Berkas Dilimpahkan Sehari Sebelum Sidang Praperadilan Novanto, Ini Penjelasan Jaksa KPK

"Saya yakin DPP bisa melaksanakan. DPP pasti berpihak pada kepentingan Partai Golkar ke depan," tambah Dedi.

Seperti diketahui, Pengurus DPP Partai Golkar yang dipimpin oleh Plt Ketua Umum, Idrus Marham, menggelar pertemuan dengan Forum Silaturahmi DPD I Partai Golkar.

Pertemuan yang berjalan singkat selama 15 menit tersebut membahas tentang permohonan diadakannya Munaslub dari para pengurus DPD I Partai Golkar Jawa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas