Fadli Zon Nilai La Nyalla Kurang Berhasil Raih Dukungan Politik di Jatim
Partai Gerindra bakal mengusung Moreno Suprapto sebagai calon gubernur Jawa Timur.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Gerindra bakal mengusung Moreno Suprapto sebagai calon gubernur Jawa Timur.
Nama Moreno yang dipilih oleh Gerindra pun cukup mengejutkan.
Sebelum Moreno, mantan Ketua Umum PSSI La Nyalla Matalitti juga sempat dikaitkan dengan Gerindra.
Hal itu lantaran beredarnya surat penugasan dari Gerindra untuk La Nyalla untuk mencari dukungan parpol di Jawa Timur.
Baca: Peneliti ICW Sebut Koruptor Zaman Now Coba Peruntungan Melalui PK ke MA
Baca: Pilgub Jatim, Fadli Zon: Mudah-mudahan Moreno Suprapto Mau
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon menilai bisa saja La Nyalla tidak memenuhi syarat yang diminta partainya, sehingga pengusungannya batal.
"Pak La Nyalla itu sudah kita beri kesempatan untuk mendekati partai lain untuk menggalang dukungan dari partai politik. Penggalangan itu mungkin kurang berhasil," kata Fadli di Gedung DPR, Jakarta, Sabtu (23/12/2017).
Meski tidak jadi diusung Gerindra, Fadli menilai La Nyalla cukup potensial di Jawa Timur.
Menurutnya, La Nyalla sudah berpengalaman berkiprah di berbagai organisasi kemasyarakatan di Jawa Timur.
"Tapi kan kalau mau mencalonkan di sana harus mendapatkan dukungan dari partai politik. Kita lihatlah nanti," tandasnya.