Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seluruh Kandidat PPP di Pilkada 2018 Selambatnya Akan Diumumkan Pada 5 Januari

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal merampungkan pengumuman seluruh kandidat yang akan bertarung di Pilkada 2018.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Sanusi
zoom-in Seluruh Kandidat PPP di Pilkada 2018 Selambatnya Akan Diumumkan Pada 5 Januari
TRIBUNNEWS/FITRI WULANDARI
Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad 'Romy' Romahurmuziy di Bandara Ferdinand Lumban Tobing, Sumatra Utara, Selasa (18/12/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal merampungkan pengumuman seluruh kandidat yang akan bertarung di Pilkada 2018.

Selambat-lambatnya, PPP akan mengumumkan hal tersebut pada 5 Januari 2018.

"Saya kira begini, ancer-ancernya itu 5 Januari pas PPP ulang tahun," kata Sekjen ‎PPP, Arsul Sani di kantor DPP PPP, Jakarta, Selasa (26/12/2017) malam.

Di tempat yang sama, Ketua Umum PPP M Romahurmuziy mengatakan, pengumuman dukungan yang akan dilakukan pada Januari 2018 antara lain Pilkada Jawa tengah.

Menurut pria yang akrab disapa Romi, partainya memiliki kecenderungan untuk mendukung calon dari PDI Perjuangan. Dirinya menilai, suara PDI Perjuangan di Jawa Tengah tentu dapat menjadi acuan.

"‎Untuk Jawa Tengah, kita masih membangun komunikasi dengan PDI Perjuangan.Karena salah satu yang kita hormatkan posisinya adalah sebagai pemenang," tutur Romi.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas