Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Sebentar Lagi Diganti, Polri Rahasiakan Calon Kepala BNN Pengganti Budi Waseso

Meski tidak mengetahui pasti pengganti Buwas, namun Setyo memastikan bahwa sebentar lagi akan terjadi pergantian Kepala BNN.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Sebentar Lagi Diganti, Polri Rahasiakan Calon Kepala BNN Pengganti Budi Waseso
Tribunsolo.com/Chryshna Pradipha
Kepala BNN, Komjen Pol Budi Waseso, di antara bahan mentah pil PCC di rumah di Jl Setiabudi No 66, Gilingan, Banjarsari, Solo, Senin (4/12/2017) siang. TRIBUNSOLO.COM/CHRYSHNA PRADIPHA 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jabatan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) yang dipegang oleh Komjen Budi Waseso (Buwas) pada Maret mendatang akan berakhir.

Meski biasanya jabatan Kepala BNN berasal lingkungan Polri, namun Kadiv Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto mengaku bahwa hingga saat ini pihaknya belum mengetahui bocoran pengganti Buwas.

"Saya belum tahu," ungkap Setyo di Mabes Polri, Jln Trunojoyo, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2017).

Baca: Budi Waseso Masuk Radar Golkar di Pilkada Jawa Tengah

Meski  tidak mengetahui pasti pengganti Buwas, namun Setyo memastikan bahwa sebentar lagi akan terjadi pergantian Kepala BNN.

"Pasti. Sebentar lagi kan pensiun pak Buwas," ujar mantan Kadiv Hukum Polri ini.

Setyo menjelaskan bahwa pengganti Buwas adalah Jenderal bintang tiga dari lingkungan Polri

Berita Rekomendasi

"Pastinya salah satu dari bintang tiga. Bisa jadi (bintang dua). Tapi kalau bintang satu gak mungkin apalagi Kombes," tambah Setyo.

Seperti diketahui, Buwas merupakan alumni Akademi Kepolisian angkatan 1984 dan baru pensiun pada Februari 2018.

Buwas mengaku bahwa dirinya baru selesai masa jabatan di BNN pada Maret tahun depan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas