Wiranto Bertemu OSO Sore Ini, Muncul Isu Rekonsiliasi dengan Kubu Sudding
Hal itu dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Hanura yang memihak OSO, I Gede Pasek Suardika.
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Hanura, Wiranto dikabarkan akan melakukan pertemuan dengan Oesman Sapta Odang (OSO) di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2018) sore.
Hal itu dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Hanura yang memihak OSO, I Gede Pasek Suardika.
“Benar, rencananya pukul 17.00 WIB,” terangnya.
Namun beredar isu melalui pesan singkat bahwa akan terjadi rekonsiliasi antara dua kubu yang bertikai di Hanura, yaitu kubu OSO dan kubu Sekjen Sarifuddin Sudding yang memilih ketua sendiri yaitu Mayjen Madya (Purn) Daryatmo.
Baca: Kubu OSO Laporkan Tiga Pengurus Hanura Kubu Sudding atas Tuduhan Penggelapan Uang Rp 200 Miliar
Ketika dikonfirmasi I Gede Pasek Suardika tidak mengetahui hal tersebut.
“Saya tidak tahu kalau soal itu,” tegasnya.
Pantauan Tribunnews.com, sekitar pukul 16.30 WIB pihak hotel membenarkan ada pertemuan di salah sati ruangan Mutiara di lantai tiga.
Namun baik Wiranto maupun OSO belum juga hadir di lokasi.