Surya Paloh Konsolisasi Kader NasDem di Pulau Terluar Indonesia
Ribuan kader dan simpatisan berkumpul di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut selama berjam-jam.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh kembali melakukan safari konsolidasi kader di daerah.
Kali ini, giliran Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang bakal dikelilingi Surya.
Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Kabupaten Kepulauan Talaud.
Wilayah ini merupakan wilayah paling utara di Indonesia timur yang berbatasan langsung dengan Filipina.
Ribuan kader dan simpatisan berkumpul di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut selama berjam-jam.
Baca: Saat Antar 8 Bule Jerman, Pria Ini temukan Ular Putih Berukuran Manusia Dewasa
Surya menyampaikan apresiasinya atas keteguhan para kader dan simpatisan yang bertahan di tengah hujan.
"Hujan yang begini lebat tidak berarti apa-apa. Kalian tetap berdiri di tempat, menunggu kedatangan Ketum NasDem ini tidak kurang dari lima jam," ungkap Surya di Lapangan Sangkundiman, Talaud, Sulut, Selasa (20/3/2018).
Baca: Mahyudin Melunak, Airlangga Bantah Janjikan Kursi Menteri
Bagi Surya, kondisi itu memiliki arti amat penting.
Dirinya pun mengaku terharu dan bangga, serta memberikan apresiasi tinggi bagi para kader dan simpatisan NasDem di Talaud.
"Artinya kalian ingin membuktikan kepada saudara kalian di seluruh persada tanah air ini. Bung! Kami di Talaud juga tidak mau kalah, kami punya modal besar, tekad besar kami untuk maju bersama kalian semuanya," kata Surya disambut riuh para kader dan simpatisan.
Surya angkat topi. Ia mengatakan, Indonesia membutuhkan semangat seperti kader dan simpatisan NasDem di Talaud.
Dirinya ingin sikap para kader di Talaud bisa menjadi contoh bagi wilayah lain.
"Indonesia membutuhkan semangat khususnya kaum muda yang terpanggil hatinya. Yang menyadari bahwa perjuangan kemerdekaan ini belum selesai," katanya disambut tepuk tangan ribuan kader.
Baca: Maju di Pilpres 2019, Hashim Djojohadikusumo: Prabowo Subianto Telah Mempersiapkan Diri
Talaud merupakan salah satu pulau terluar yang berbatasan langsung dengan Filipina.
Kehadiran Surya di Talaud sempat disambut tarian khas daerah setempat, yakni tari perang atau tari Bara'a.
Selain Talaud, dalam safari di Sulawesi hingga 26 Maret 2018, Surya Paloh juga akan memimpin konsolidasi kader dan simpatisan NasDem di Manado, Minahasa, Bolaang Mongondow, Mamuju, Kendari dan Gorontalo.