Kisah Warga Aceh Jual Kerbau, Sawah dan Emas Demi Indonesia Bisa Beli Pesawat
Penyumbang pembelian pesawat pertama RI mulai terungkap.Mereka berasal dari Provinsi Aceh.
Editor: Yulis Sulistyawan
TRIBUNNEWS.COM, MEULABOH - Penyumbang pembelian pesawat pertama RI mulai terungkap.
Mereka berasal dari Provinsi Aceh.
Satu diantaranya yakni keluarga asal Desa Drien Rampak, Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh Barat ini yang ternyata mempunyai dua surat pinjaman nasional.
Surat obligasi pengumpulan dana tersebut untuk pembelian pesawat terbang pertama Indonesia paskakemerdekaan RI.
Surat ini mencuat setelah sebelumnya Nyak Sandang asal Aceh Jaya dijamu secara khusus oleh Presiden Joko Widodo di Jakarta.
Di Meulaboh Aceh Barat ternyata sudah 5 lembar terungkap dan terbaru pada Jumat (23/3/2018) orang tua dan sang kakek dari Lina dan Agus serta beberapa anak yang lain ikut memberikan pinjaman nasional pada tahun 1950 lalu dengan nominal Rp 4.600 dan Rp 1.500