KBRI Koordinasi Dengan Rumah Sakit dan Polisi Kamboja Terkait Tewasnya Enen Cahyati
"KBRI telah berkordinasi dengan pihak rumah sakit yang sedang melakukan visum."
Penulis: Gita Irawan
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Armanantha Nasir mengatakan bahwa KBRI akan melakukan investigasi terkait tewasnya seorang WNI Enen Cahyati di Kamboja.
"KBRI telah berkordinasi dengan pihak rumah sakit yang sedang melakukan visum. Dengan pihak polisi setempat juga terus dilakukan kordinasi untuk mengetahui pelakunya," katanya dalam keterangan tertulisnya pada Tribunnews.com pada Rabu (28/3/2018).
Baca: Dirotasi Emban Tugas Baru Di DPR, Ace Hasan: Ini Amanah Partai Kepada Kami
Ia juga menerangkan bahwa setelah mendapat konfirmasi bahwa Enen merupakan Warga Negara Indonesia, pihak Kementerian Luar Negeri juga telah menghubungi keluarga di Indonesia.
Baca: Sosok Pria AS Pembunuh Enen Cahyati Sering Berbuat Kasar, Pernah Menyekap Hingga Mencekik Korban
"Setelah mendapat informasi dari pihak kepolisian, KBRI langsung lakukan kordinasi untuk konfirmasi bahwa yang bersangkutan adalah WNI. Keluarga di Indonesia diinformasikan oleh Kemlu terkait dengan kejadian ini," terangnya.
Baca: Kisah Enen Cahyati Kepincut Pria AS Hingga Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel di Kamboja
Ia juga menegaskan bahwa Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kamboja akan terus mengikuti proses investigasi kasus tersebut.
"KBRI akan terus mengikuti proses investigasi," katanya
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.