Berniat Masuk Partai Politik, Adhyaksa Dault: Jauh Lah Saya Jadi Cawapres
"Pilpres, saya boro-boro Pilpres. Enggak lah (jadi cawapres), saya enggak lah, jauh lah saya,"
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault mengaku enggan maju menjadi calon wakil presiden.
Dalam waktu dekat dirinya akan masuk ke partai politik dan menjadi calob legislatif.
"Pilpres, saya boro-boro Pilpres. Enggak lah (jadi cawapres), saya enggak lah, jauh lah saya," katanya di kantor wakil presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis (29/3/2018).
Baca: KPU Godok Peraturan Mantan Narapidana Kasus Korupsi Dilarang Jadi Calon Legislatif
Ia pun menyatakan keinginannya untuk masuk partai politik, dimana dirinya telah mendapatkan tawaran untuk bergabung ke kendaraan politik itu.
"Saya kayaknya lagi berpikir untuk masuk partai politik. Oh nanti saja lihat. Lagi istiqomah. Saya sudah beberapa ditawarkan juga masuk partai politik," ujarnya.
Baca: Soal UU Terorisme, Benturan Dua Peraturan Akan Membingungkan Presiden
Namun ia enggan membeberkan kemana dirinya akan melabuhkan diri sebagai caleg.
"Ntar saja liat saja," tuturnya.
Dirinya mengaku siap untuk menjadi calon wakil rakyat sehingga dalam waktu dekat ia akan memutuskan masuk ke parpol.
Baca: Adhyaksa Dault Bakal Masuk Partai Politik
"Tenang saja, lagi ini, caleg mana partai mana ntar lihat. Tapi tawaran insya Allah sudah siap," ungkap Adhyaksa.
Diketahui, pada tahun 2018 ini, jabatan sebagai Ketua Kwarnas Pramuka akan segera ditanggalkannya.
"Maka saya beristiqarah dan keluarga, sudah lah saya masuk partai politik lagi setelah 5 tahun berkecimpung di Pramuka ini," jelasnya.