Suami Rachmawati Soekarnoputeri Wafat
Alm. Benny Soemarno menikah dengan Rachmawati pada tahun 1995. Benny juga merupakan ayah dari aktor Anjasmara.
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan wartawan Tribunnews.com, Gilang Syawal Ajiputra
TRIBUNNEWS.COM, Jakarta - Suami Rachmawati Soekarnoputeri, Benny Soemarno, meninggal dunia pada hari ini, Senin (2/4/2018) di rumah duka Jl. Jati Padang, Jakarta Selatan.
Ketua Umum Yayasan Pendidikan Soekarno (YPS) itu memang sudah sejak lama sudah mengalami gangguan kesehatan.
Alm. Benny Soemarno menikah dengan Rachmawati pada tahun 1995. Benny juga merupakan ayah dari aktor Anjasmara.
Saat ini jenazah Benny Soemarno sedang di sholatkan di Aula DR. Ir. Soekarno, Universitas Bung Karno Jakarta.
Anggota keluarga dan handai taulan mulai berdatangan ke rumah duka, termasuk Anjasmara, Didik Mahardika, dan istri Benny, Rachmawati Soekarnoputeri.
Jenazah Benny Soemarno rencananya akan dimakamkan di TPU Karet Bivak ba'da Ashar hari ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.