Wapres JK Hadiri Pengucapan Sumpah Ketua dan Wakil Ketua MK
Hakim Konstitusi Anwar Usman tepat pukul 15.20 WIB mengambil sumpah sebagai Ketua MK terpilih 2018-2020.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla menghadiri Pengucapan Sumpah Ketua dan Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) di Gedung MK Jl. Medan Merdeka Barat Nomor 6 Jakarta, pada Senin (2/4/2018) sore.
Wapres mengenakan setelah jas hitam dan berdasi ini tiba di gedung MK sekitar pukul 15.05 WIB dan bergegas masuk ke dalam ruang pelantikan.
Hakim Konstitusi Anwar Usman tepat pukul 15.20 mengambil sumpah sebagai Ketua MK terpilih 2018-2020.
"Demi Allah, saya bersumpah, saya akan memenuhi kewajiban sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi sebaik-baiknya, seadil-adilnya, memegang teguh Undang-undang dasar negara Republik Indonesia 1945 dengan selurus-lurusnya menurut UU dasar negara Republik Indonesia 1945, serta berbakti pada Nusa dan Bangsa," ujar Anwar saat disumpah oleh rohaniawan.
Baca: Profil Anwar Usman, Ketua MK yang Baru, Dulu Guru Honorer
Usai Anwar Usman, Hakim Konstitusi Aswanto pun mendapat kesempatan pula mengucapkan sumpah jabatan sebagai wakil Ketua MK terpilih.
Sebelumnya diketahui, pada Senin pagi Mahkamah Konstitusi telah menggelar Rapat Permusyawaratan Hakim (RPH) untuk memilih Ketua dan Wakil Ketua MK periode 2018-2020.
Pemilihan Ketua MK diputuskan secara voting oleh sembilan hakim konstitusi yang terdiri dari Arief Hidayat, Anwar Usman, Aswanto, Maria Farida Indrati, Waiduddin Adams, I Dewa Gede Palguna, Suhartoyo, dan Manahan M.P. Sitompul, serta Saldi Isra.
Perolehan suara Anwar Usman mengungguli Suhartoyo dalam bursa pemilihan.
Sedangkan perolehan suara Aswanto mengungguli Saldi Isra.
Tampak hadir di acara tersebut diantaranya Ketua MPR Zulkipli Hasan, Wakil Ketua MPR Hidayat Nurwahid, Menko Polhukam Wiranto, serta sejumlah tokoh lainnya.