Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mandi Keringat, Menko Darmin Nengok Proyek MRT Fase 1 di Senayan

Darmin yang datang sekitar pukul 16.00 WIB ini memasuki proyek pembangunan MRT mengenakan APD atau alat pelindung diri lengkap.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Mandi Keringat, Menko Darmin Nengok Proyek MRT Fase 1 di Senayan
TRIBUNNEWS.COM/RINA AYU
Darmin Nasution 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution meninjau langsung proyek pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) atau Moda Raya Terpadu fase 1 di Senayan, Jakarta Pusat, Senin sore (11/6/2018).

Darmin yang datang sekitar pukul 16.00 WIB ini memasuki proyek pembangunan MRT mengenakan APD atau alat pelindung diri lengkap.

Darmin bersama Dirut PT. MRT Jakarta Wiliam P. Sahbandar, berjalan menyusuri proyek transporatsi publik yang berada di bawah tanah jalan Sudirman itu.

Keduanya berbincang terkait perkembangan proyek MRT.

Ia terlihat sesekali menyeka keringatnya karena keadaan di dalam terowongan cukup pengap dan panas.

Darmin pun bertanya kepada Dirut MRT, apakah MRT fase 1 ini dapat digunakan untuk Asian Games.

Baca: Chikita Meidy akan Menikah, Acara Bridal Showernya jadi Sorotan, Diarak Keliling Komplek

Berita Rekomendasi

"Yang kita pastikan adalah jalan di sepanjang Sudirman ini lurus dan rapi, tidak seperti jalan proyek. Untuk keretanya belum berfungsi," ujar Wiliam kepada Darmin.

Usai meninjau, dihadapan awak media Darmin menyatakan terkesan dengan perkembangan progress proyek MRT fase 1 ini.

"Saya waktu masuk tadi kesan pertama saya adalah ini di desain dengan baik, dengan apik dan terasa lapang. Itu yang penting. Tapi kesan pertama itu apik, modern, lapang," tutur Darmin.

Diketahui progress MRT fase 1 yang menghubungkan Lebak Bulus - Bundaran HI disebutkan William telah mencapai 94,2 persen.

Lanjut Wiliam, MRT fase 1 direncanakan akan rampuang dan digunakan secara komersil pada Maret 2019.

"Progres MRT Jakarta sampai hari inu 94,2% untuk fase 1 ya. Kita masih on time operasi komersial itu akan di lakukan pada maret 2019," kata Wiliam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas