Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Arus Mudik Kemarin Alami Peningkatan Hingga 276 Persen

Yusri mengungkapkan di Gerbang Tol Cikarang Utama terjadi peningkatan arus kendaraan hingga 675 persen.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Arus Mudik Kemarin Alami Peningkatan Hingga 276 Persen
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Foto aerial sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Gerbang Tol Cikarang Utama, Jawa Barat, Jumat (8/6/2018). Kemacetan terjadi akibat volume kendaraan pemudik semakin banyak . TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peningkatan arus mudik dari Jakarta ke wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, mengalami peningkatan drastis dari hari sebelumnya.

"Adanya peningkatan arus mudik yang mengarah ke Jabar, Jateng dan Jatim sebesar 276%," jelas Kepala Bagian Penerangan Satuan, Biro Penerangan Masyarakat Divhumas Polri, Kombes Pol Yusri Yunus, melalui pesan singkat.

Baca: Dua Hari Jelang Lebaran, Pemudik Masih Membeludak di Stasiun Gambir

Yusri mengungkapkan di Gerbang Tol Cikarang Utama terjadi peningkatan arus kendaraan hingga 675 persen.

Sekitar 67.096 kendaraan melewati gerbang tol ini kemarin. Pada hari normal, gerbang tol ini hanya dilewati sekitar 8.658 kendaraan.

Yusri menjelaskan bahwa lonjakan ini terjadi karena bersamaan dengan hari libur karyawan swasta.

"Hal ini disebabkan karena bersamaan dengan hari libur karyawan swasta," ungkap Yusri.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas