Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dari Festival Bedug Hingga Perjalanan Kereta ke ''Kanada'' Ada di TMII

Terutama pada Zona Depan TMII, Koordinator Unit Kerja Badan Pengelolaan TMII, Diyono mengatakan akan ada panggung besar di bagian depan.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Dari Festival Bedug Hingga Perjalanan Kereta ke ''Kanada'' Ada di TMII
Tribunnews.com/Wahyu F
Festival Bedug 

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki Libur Lebaran Taman Mini Indonesia Indah persiapkan berbagai hiburan.

Terutama pada Zona Depan TMII, Koordinator Unit Kerja Badan Pengelolaan TMII, Diyono mengatakan akan ada panggung besar di bagian depan.

Baca: 7 Seleb Dunia yang Ikut Ucapkan Selamat Idul Fitri, dari DJ Terkenal hingga Model Cantik

"Persiapan kesenian di zona depan itu kita ada panggung besar," ujar Diyono di TMII, Jakarta Timur, Sabtu (16/6/2018).

Akan ada juga Theater IMAX Keongmas yang akan menampilkan Rocky Mountain Express, yang akan mengajak penonton dalam perjalanan kereta api uap melalui pemandangan yang indah pegunungan Rocky, Kanada.

"Ada juga panggung di theater IMAX keongmas," katanya.

Di panggung Kuncungan Sasono Utomo juga akan ada Parade Bedug dan Perkusi Islami.

Berita Rekomendasi

"Nanti ada festival beduk itu sangat apik sehingga pengunjung bisa menikmati bersama keluarganya," katanya.

Diyono mengatakan sudah dipersiapkan sedemikian rupa sehingga pengunjung bisa menikmati pertunjukan bersama keluarga.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas