Gerindra Bantah Soal Info ''Akurat'' Anies-AHY Diusung Jadi Capres-Cawapres oleh 4 Partai
Dengan tersenyum, dirinya menyebut bahwa apa yang beredar soal Anies-AHY sebagai capres dan cawapres belum tentu benar.
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Reza Deni
TRIBUNNEWS.COM JAKARTA - Politikus Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menanggapi pernyataan yang dilontarkan politikus PDIP Effendi Simbolon soal bocoran nama Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai capres-cawapres yang akan diusung pihak oposisi.
Dirinya menyebut pernyataan itu merupakan pernyataan bohong atau hoaks.
Baca: Tidur Pun Dian Sastrowardoyo Pakai Perhiasan
"Sementara kami berpatokan pada Rakornas bahwa Gerindra itu masih calonkan Prabowo Subianto," ujarnya di Matraman, Jakarta Pusat, Jumat (27/7/2018).
Sementara itu, hal yang sama juga diujarkan oleh Habiburokhman selaku Ketua DPP Gerindra.
Dengan tersenyum, dirinya menyebut bahwa apa yang beredar soal Anies-AHY sebagai capres dan cawapres belum tentu benar.
"Orang kami saja enggak tahu, kok dia (Effendi Simbolon) tahu?" katanya seraya tertawa.
Habiburokhman mengatakan bahwa kemungkinan nama Anies-AHY untuk caprea-cawapres cukup jauh terealisasi.
Seperti diketahui, politikus PDIP Effendi Simbolon membeberkan jika empat partai politik yakni Demokrat, PAN, PKS, Gerindra telah kompak mengusung Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai pasangan calon presiden-wakil presiden pada pemilu 2019 mendatang.
"Ya saya denger informasinya (mengusung Anies Baswedan dan AHY). Dari pihak sana. Saya enggak sebutinlah. Ya 4 partai itu. Per hari ini. Hari ini," ujar Effendi beberapa waktu yang lalu.
Bahkan Effendi menegaskan duet Anies Baswedan-AHY yang diusung oleh empat partai tersebut sudah terjamin keakuratannya.
"Ya kalo yang saya denger, yang ngomong A1 (akurat)," ucap Effendi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.