Erupsi Gunung Dukono, Bandara Gamar Malamo Ditutup Hingga Besok
Bandar Udara Gamar Malamo di Desa Dukolamo, Kecamatan Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara ditutup
Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bandar Udara Gamar Malamo di Desa Dukolamo, Kecamatan Galela, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara ditutup hingga Selasa (28/82018) siang.
Penutupan Bandara Gamar Malamo mulai pukul 13.35 Waktu Indonesia Timur (WIT) Senin (27/8) siang, karena terdampak abu vulkanik dari Gunung Dukono. Keputusan penutupan tersebut berdasarkan Notam C9196/18.
"Bandar Udara Gamar Malamo di Galela ditutup dari 27 Agustus 2018 pukul 13.35 WIT sampai dengan estimasi 28 Agustus 2018 pukul 11.00 WIT, karena terdampak abu vulkanik dari Gunung Dukono," ujar Humas Ditjen Perhubungan Udara, Sindu Rahayu kepada Tribunnews.com, Senin (27/8/2018).
Kondisi terakhir Gunung Malamo hingga 26 Agustus 2018 berasap kawah bertekanan lemah teramati dengan intensitas tebal dan tinggi 200-300 meter di atas puncak kawah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.