Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sel Asli Setya Novanto di Lapas Sukamiskin Akhirnya Terbongkar

Sel asli mantan Ketua DPR RI Setya Novanto di penjara koruptor, Lapas Sukamiskin, Kota Bandung akhirnya terbongkar.

Editor: Ravianto
zoom-in Sel Asli Setya Novanto di Lapas Sukamiskin Akhirnya Terbongkar
kolase Instagram/Youtube Najwa Shihab
tembok dinding kamar palsu (kiri) dan kamar asli (kanan) Setya Novanto 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Sel asli mantan Ketua DPR RI Setya Novanto di Lapas Sukamiskin, Kota Bandung akhirnya terbongkar.

Ia memiliki kamar yang lebih luas dari kamar tahanan lainnya. Bahkan, kamar mandinya dilengkapi kloset duduk.

Terungkapnya sel asli Setya Novanto di Lapas Sukamiskin berkat inspeksi medadak (sidak) yang dilakukan Ombudsman Republik Indonesia (RI) pada kamis (13/9/2018).

Ombudsman menyidak inspeksi beberapa lapas, di antaranya Lapas Wanita Sukamiskin, Lapas Pria Sukamiskin dan Lapas Narkotika Banceuy.

Dari lapas yang diinspeksi itu, Lapas Pria Sukamiskin lah yang paling menuai perhatian, di mana mayoritas narapidana tindak pidana korupsi (tipikor) ada di sana, termasuk Setya Novanto.

Anggota Ombudsman RI Ninik Rahayu dalam persnya di Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Jawa Barat, Kota Bandung, Jumat (14/9/2018) menilai, masih ada potensi maladministrasi di Lapas Sukamiskin.

 Setya Novanto Cuci Gudang Sejumlah Asetnya, Salah Satunya Rumah Pemberian Orangtua

Menurutnya ada diskirimasi kamar hunian di lapas yang berdisi sejak zaman Belanda itu.

Berita Rekomendasi

Terkait kamar sel asli Setya Novanto di Lapas Sukamiskin, Ninik mengatakan, kamar mantan Ketua Umum Golkar itu memang lebih luas dan mewah dari kamar tahanan lain.

Halaman Selanjutnya

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas