Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diminta Masuk Kerja, PNS Korban Gempa di Sigi Bingung

Bukan karena masalah pekerjaan yang akan dilakukan hari ini, tetapi kebingungan karena rumah dan barang-barang untuk bekerja tidak ada.

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Diminta Masuk Kerja, PNS Korban Gempa di Sigi Bingung
Tribunnews.com
Kasi Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Kabupaten Sigi, Yahya. 

TRIBUNNEWS.COM, SIGI - Kasi Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama Kabupaten Sigi, Yahya mengaku bingung saat diminta untuk masuk kantor usai bencana Gempa dan Tsunami Palu-Donggala.

Bukan karena masalah pekerjaan yang akan dilakukan hari ini, tetapi kebingungan karena rumah dan barang-barang untuk bekerja tidak ada.

"Iya bingung. Ini seragam hanya ini saja. Rumah saya hancur dan jalanan masih terputus dari pengungsian saya ke sini. Tapi tetap disuruh ke kantor. Belum ada pendampingan apa-apa," jelasnya di Kantornya, Sigi, Selasa (9/10/2018).

Baca: Doa Bagi Korban Gempa Awali Pertemuan di IMF-WB 2018

Yahya mengatakan untuk pekerjaannya hari ini, dia bersama dengan belasan ASN yang sudah masuk, hanya akan mendata siapa saja pegawai negeri yang selamat dan tidak.

Sejauh ini, baru 11 orang yang masuk untuk melakukan pendataan dari 40 pegawai negeri yang bekerja di Kementerian Agama Kabupaten Sigi tersebut.

Selain itu, Yahya juga bertugas untuk mendata seluruh bangunan Madrasah dan guru serta murid-murid di kabupaten tersebut.

"Hampir seluruh bangunan Madrasah di Sigi ini rusak. Jadi, harus ada bantuan tenda sementara dulu kalau harus tetap ada kegiatan," tukasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas