Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Boni Hargens Ibaratkan Debat di ILC Bagaikan Mengurai Sampah di Muara Sungai

Direktur Lembaga Pemilih Indonesia, Boni Hargens, mengibaratkan debat di Indonesia Lawyer Club (ILC) TvOne bagaikan mengurai sampah.

Editor: Claudia Noventa
zoom-in Boni Hargens Ibaratkan Debat di ILC Bagaikan Mengurai Sampah di Muara Sungai
TRIBUNNEWS/DENNIS
Boni Hargens 

TRIBUNNEWS.COM - Direktur Lembaga Pemilih Indonesia, Boni Hargens, mengibaratkan debat di Indonesia Lawyer Club (ILC) TvOne bagaikan mengurai sampah.

Hal itu dilontarkan saat dirinya hadir sebagai bintang tamu saat ILC mengusung tema 'Menjelang Debat Capres 2019: Penegakkan Hukum di Mata 01 & 02', yang tayang Selasa (15/1/2019) malam itu.

Dalam kesempatan tersebut, Boni mengibaratkan debat yang terjadi seperti mengurai sampah yang ada di sebuah muara sungai.

 Haris Azhar Ulas Janji Politik Jokowi soal Penegakan Hukum: Konsisten Tidak Ada yang Diselesaikan

"Saya mengibaratkan perdebatan kali ini soal ada sampah yang menumpuk di ujung sungai, di muara, lalu pertanyaannya adalah siapa yang ahli mengangkut sampah ini?," kata Boni.

"Padahal ada pertanyaan lain yang lebih penting. Siapa yang menyebabkan sampah ini menumpuk di sini? Dan bagaimana kita bisa mengantisipasi supaya sampah ini tidak lagi menumpuk aliran sungai?," lanjutnya. 

Menurutnya, semua pihak yang terlibat tak perlu mencari siapa yang ahli mengurai permasalahan, namun siapa yang menyebabkan dan bagaimana mengantisipasi permasalahan yang ada.

Ia lantas mencontohkan masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama empat tahun terakhir yang terus berusaha untuk menuntaskan masalah yang ada, dalam isu Hak Asasi Manusia (HAM).

 Prabowo-Sandi Buka Posko di Solo, Jokowi Sebut Tidak Mudah Menggerus Elektabilitas Dirinya

Direktur Eksekutif Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) Boni Hargens usai menjadi pembicara dalam diskusi LPI bertajuk Reuni 212 Curl Start Kampanye, Bawaslu Harus Bangun dari Tidur di Jakarta, Rabu (5/12/2018).
Direktur Eksekutif Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) Boni Hargens usai menjadi pembicara dalam diskusi LPI bertajuk Reuni 212 Curl Start Kampanye, Bawaslu Harus Bangun dari Tidur di Jakarta, Rabu (5/12/2018). (Tribunnews.com/ Fransiskus Adhiyuda)
Berita Rekomendasi

BACA ARTIKEL SELENGKAPNYA DI SINI >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas