Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Jubir Kedubes Inggris Jelaskan Tujuan Kedatangan Perwakilan Partai Konservatif

Kedatangan para delegasi Partai Konservatif Inggris ke Indonesia ternyata hanya bertujuan untuk membangun hubungan antar partai, bukan terkait pemerin

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Jubir Kedubes Inggris Jelaskan Tujuan Kedatangan Perwakilan Partai Konservatif
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Politisi PDI Perjuangan Eva Sundari dan Budiman Sudjatmiko saat ditemui disela pertemuan tertutup antara PDIP dan delegasi Partai Konservatif Inggris, di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/2/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedatangan para delegasi Partai Konservatif Inggris ke Indonesia ternyata hanya bertujuan untuk membangun hubungan antar partai, bukan terkait pemerintah.

Seperti yang disampaikan Juru Bicara Kedutaan Besar Inggris di Jakarta, Faye Belnis.

"Perwakilan dari Partai Konservatif sedang melakukan kunjungan ke Indonesia dengan tujuan membangun hubungan antar partai," ujar Faye dalam pesan singkatnya, Selasa (19/2/2019).

Selama di Indonesia, kata Faye, para delegasi itu memang diketahui memiliki sejumlah agenda.

Baca: Jerinx Beberkan Kronologi Pertemuan dengan Anang di Bali, Suami Ashanty Minta Jaminan Keamanan

Mulai dari melakukan pertemuan dengan berbagai partai politik, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) hingga organisasi atau lembaga riset Think Tank.

"Mereka bertemu berbagai partai politik, LSM dan Think Tanks selama kunjungan mereka," jelas Faye.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut ia menegaskan bahwa kunjungan para delegasi partai yang berkuasa di Inggris itu merupakan 'kunjungan pribadi'.

Sehingga tidak ada kaitannya dengan diskusi antar pemerintah.

"Ini adalah kunjungan pribadi dan politis yang tidak melibatkan diskusi pemerintah ke pemerintah," kata Faye.

Perlu diketahui, para delegasi yang mewakili Partai Konservatif Inggris itu telah melakukan pertemuan dengan sejumlah pengurus DPP Partai PDI Perjuangan di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/2/2019).

Para delegasi itu meliputi politisi Sir Simon Burns, Nick De Bois, dan Carlotta Redy.

Ketiganya didampingi pula oleh Stephen Sherlock dan Ian Hanke yang berperan sebagai Konsultan Program dari Westminster Foundation for Democracy.

Kedatangan para delegasi Partai Konservatif Inggris itu pun diterima sangat hangat oleh Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan jajarannya, termasuk politisi Eva Sundari dan Budiman Sudjatmiko.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas