Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Survei Y-Publica: PSI Rebut 1 Kursi di Lampung

Demikian temuan survei Y-Publica terhadap tingkat elektabilitas caleg di dapil yang mencakup tujuh kabupaten di Provinsi Lampung tersebut.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Survei Y-Publica: PSI Rebut 1 Kursi di Lampung
Tribunnews.com/Hendra Gunawan
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-Dalam perhelatan pemilihan anggota legislatif (Pileg) pada April mendatang, daerah pemilihan (dapil) Lampung II masih didominasi oleh calon-calon anggota legislatif (caleg) petahana.

Demikian temuan survei Y-Publica terhadap tingkat elektabilitas caleg di dapil yang mencakup tujuh kabupaten di Provinsi Lampung tersebut.

Tiga posisi teratas diperebutkan oleh Tamanuri dari Nasdem dengan elektabilitas 11,8 persen, Dwita Ria Gunadi dari Gerindra (10,9 persen), dan Aziz Syamsuddin dari Golkar (10,6 persen).

"Tamanuri yang mantan bupati Way Kanan dua periode memimpin elektabilitas di tiga besar,” ungkap Direktur Eksekutif Y-Publica Rudi Hartono dalam siaran pers di Jakarta, Kamis (21/2/2019).

Dwita merupakan caleg perempuan petahana Gerindra, bersama dengan suaminya Gunadi Ibrahim kembali maju dari dapil Lampung II. “Aziz Syamsuddin adalah pengacara sekaligus politisi nasional Golkar yang mengawali karier politiknya sebagai pengurus partai di Tulang Bawang,” papar Rudi.

Peringkat berikutnya diperebutkan oleh Henri Yosodiningrat dari PDI Perjuangan (7,3 persen) dan Nur Chayati dari PKB (6,9 persen). “Henri yang merupakan pengacara kondang dan pegiat anti-narkoba bersaing dengan caleg perempuan Nur Chayati yang berasal dari Lampung Tengah,” jelas Rudi.

Menyodok di posisi berikutnya adalah caleg pendatang baru Benny Kisworo mewakili Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Berita Rekomendasi

"Dengan elektabilitas 3,5 persen, PSI berpeluang mengirim satu wakil ke Senayan dari Lampung II. Kemunculan sosok baru dari PSI menjadi angin segar di tengah dominasi wajah-wajah lama," tutur Rudi.

Baca: Arya Sinulingga: Munajat 212 Tak Masalah

Di bawahnya ada wajah-wajah lama lagi, seperti Itet Tridjajati Sumarijanto dari PDIP (3,0 persen), Alimin Abdullah dari PAN (2,3 persen), Marwan Cik Asan dari Demokrat (1,9 persen), dan Junaidi Auly dari PKS (1,6 persen). “Hampir seluruh kursi yang tersedia di dapil Lampung II bakal diduduki kembali oleh caleg petahana,” tutur Rudi.

Mengikuti jejak Benny adalah Meireza Endipat Wijaya yang merupakan pengurus pusat Gerindra (1,4 persen) dan purnawawiran polisi Irjen Pol Rasyid Ridha dari PDIP (1,3 persen), serta caleg petahana Frans Agung Mula Putra dari Nasdem (1,0 persen).

Baca: Resmi, Indonesia Akan Gelar Moto GP di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB pada 2021

Nama-nama selanjutnya dikuasai politisi lama seperti Riswan Tony DK (Golkar), Atte Sugandi (Demokrat), mantan bupati Lampung Timur Irfan Nuranda Djafar (PAN), dan anggota DPRD Lampung Timur Ela Siti Nuryamah (PKB).
Pendatang baru lainnya adalah Khalifah Darmawan (PSI), vokalis Hijau Daun Dedi Irawan (Golkar), dan Diani Sari (PSI).

“Meskipun peluangnya masih berat, wajah baru diperkirakan bakal tampil dalam Pileg mendatang mewakili dapil Lampung II,” Rudi menegaskan.

Baca: Menteri Jonan: Instruksi Sudah Jelas, Tingkatkan Kepemilikan Saham Freeport 51 Persen

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas