Ini Kesaksian Seorang Pedagang Sebelum Ketum PPP Romahurmuziy Ditangkap KPK
Ketua Umum PPP Romahurmuziy ditangkap dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK. Seorang pedagang memberikan kesaksian sebelum Gus Rommy diamankan.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pedagang asinan buah bernama Soimah yang berjualan di Jalan Batu Ampar 3, Condet, Jakarta Timur, menceritakan moment terakhir pertemuannya dengan Ketua Umum PPP Muhammad Romahurmuziy.
Dikatakan Soimah, Romahurmuziy sempat membeli asinan buah miliknya sebelum ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam operasi tangkap tangan.
Ia menceritakan sempat terkejut saat mendengar Rommahurmuziy tertangkap KPK, sebab saat bertemu beberapa hari sebelumnya Ketua Umum PPP itu nampak tak menunjukan tingkah aneh.
"Sempat kaget mas, pas liat di tv bener, soalnya dia itu sering beli asinan disini baru kemarin juga beli," ujar Soimah kepada reporter Grid.ID saat ditemui di Batu Ampar 3, Condet, Jakarta Timur, Sabtu (16/3/2019).
Ia menuturkan Rohamurmuziy yang kerap disapa Gus Rommy itu kerap membeli asinan buah yang ia jual.
Biasanya sopir mobil Romy yang turun dari mobil membeli asinan buah yang ia jual.
"Yang turun beli sopirnya, kalau bapaknya kadang buka jendela mobil, ya masak dia yang turun, ya namanya pejabat kan," kenangnya.