Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dahnil Anzar Pertanyakan Cap Jempol di Amplop Serangan Fajar, Yunarto Wijaya Singgung Tommy Soeharto

400 ribu amplop tersebut disiapkan oleh Bowo Sidik Pangarso untuk serangan fajar pada 17 April 2019 mendatang

Editor: TribunnewsBogor.com
zoom-in Dahnil Anzar Pertanyakan Cap Jempol di Amplop Serangan Fajar, Yunarto Wijaya Singgung Tommy Soeharto
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Petugas menunjukkan barang bukti uang yang berada di dalam kardus terkait OTT Anggota DPR Bowo Sidik Pangarso di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (28/3/2019). KPK menetapkan tiga orang tersangka yakni Anggota DPR Bowo Sidik Pangarso, Marketing Manager PT Humpuss Transportasi Kimia Asty Winasti, dan Seorang pihak swasta Indung serta mengamankan barang bukti uang sekitar Rp 8 miliar dalam pecahan Rp 20 ribu dan Rp 50 ribu yang telah dimasukkan dalam amplop pada 84 kardus terkait dugaan suap pelaksanaan kerja sama pengangkutan di bidang pelayaran antara PT Pupuk Indonesia Logistik (PILOG) dengan PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM -- Dahnil Anzar Simanjuntak mempertanyakan cap jempol yang diduga terdapat di 400 ribu amplop serangan fajar miliki anggota DPR Fraksi Golkar Bowo Sidik Pangarso

Menurut Dahnil Anzar mestinya KPK membukaa barang bukti 400 ribu amplop yang disimpan dalam 82 kardus besar dan dua plastik

Pasalnya menurut Dahnil Anzar, biasanya KPK membuka barang bukti saat menggelar konferensi pers

 

KPK menyita 400 ribu amplop yang berisi uang pecahan Rp 20 ribu dan Rp 50 ribu dari Bowo Sidik Pangarso

400 ribu amplop serangan fajar itu ditemukan ddi Kantor kawasan Pejaten, Jakarta Selatan

400 ribu amplop tersebut disiapkan oleh Bowo Sidik Pangarso untuk serangan fajar pada 17 April 2019 mendatang

Diketahui bahwa Bowo Sidik Pangarso sendiri merupakan maju dari Dapil Jawa Tengah II yang meliputi Kudus, Demak dan Jepara

Berita Rekomendasi

"Satu pemilih nanti, akan dikasih Rp 20 ribu per kepala, yang punya posisi dikasih Rp 50 ribu sebelum nyoblos," jelas sumber internal Tribun di KPK, Jakarta, Kamis (28/3/2019)

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menjelaskan pengakuan Bowo Sidik Pangarso bahwa 400 ribu amplop tersebut disiapkan untuk serangan fajar

"Kita mengatakan memang sesuai fakta ya. Ini memang kita lihat ada pengumpulan dana dari beberapa sumber kemudian dimasukan ke dalam sini (amplop). Ini bukan politisasi," kata Basaria.

 KPK Tegaskan 400 ribu Amplop Serangan Fajar Bowo Sidik Pangarso Tak Terkait Capres Tertentu

 400 ribu Amplop Serangan Fajar, Pemilih Bowo Sidik Pangarso Akan Diberi Rp 20 ribu - Rp 50 ribu

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan dan tim KPK menunjukkan barang bukti OTT Anggota DPR Bowo Sidik Pangarso dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK Jakarta, Kamis (28/3/2019) (DYLAN APRIALDO RACHMAN/KOMPAS.com)
Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan dan tim KPK menunjukkan barang bukti OTT Anggota DPR Bowo Sidik Pangarso dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK Jakarta, Kamis (28/3/2019) (DYLAN APRIALDO RACHMAN/KOMPAS.com) (Kompas.com)

Halaman selanjutnya >>>>>>>>>>>>>>>>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas